Lowongan Kerja Bank Resona Perdania

Lowongan Kerja Bank Resona Perdania
Info Lowongan Kerja Terbaru Bank Resona Perdania - Bank Resona Perdania mengawali tahun 2012 dengan optimis terhadap kondisi ekonomi dan politik Indonesia yang terbukti cukup tangguh terhadap gejolak yang terjadi di beberapa belahan dunia. Penurunan ekonomi global yang telah terjadi sejak tahun 2011 masih berlanjut di tahun 2012, perekonomian kawasan Eropa masih mengalami pertumbuhan yang negatif, sementara ekonomi Amerika Serikat walaupun masih cukup rentan namun mulai menunjukkan perbaikan.

Di tengah pelemahan ekonomi global yang masih berlanjut, perekonomian Indonesia pada tahun 2012 tumbuh cukup kuat dengan mencatat pertumbuhan ekonomi sebesar 6,3% relatif stabil terhadap tahun sebelumnya sebesar 6,5%. Pertumbuhan ekonomi ini ditopang oleh kuatnya permintaan domestik dan perbaikan kinerja ekspor yang sejalan dengan membaiknya perekonomian di beberapa Negara mitra dagang utama.
Dengan laju inflasi masih terkendali di level 4,30% yang didukung oleh kondisi politik yang kondusif sepanjang tahun serta tingkat keyakinan konsumen yang menunjukkan penguatan bahkan mencapai titik tertinggi selama sejarah, perekonomian Indonesia tumbuh dengan landasan yang cukup kuat.

Di tengah momentum pertumbuhan dan  optimisme dunia usaha, kami berusaha  menangkap nilai positif tersebut dengan tetap mempertahankan pertumbuhan aset yang berkelanjutan tanpa mengesampingkan prinsip-prinsip Good Corporate Governance dalam menjalankan bisnis perbankan. Disamping itu, dengan berfokus terhadap kekuatan Bank, yang meliputi pemahaman dan pengetahuan yang luas terhadap pasar lokal, fokus pada nasabah korporasi Indonesia dan Jepang, dan independensi manajemen dalam pengambilan keputusan yang cepat, kami berusaha untuk selalu dapat memberikan nilai tambah kepada para pemangku kepentingan.

Sementara itu, komitmen Bank untuk mempertahankan pertumbuhan aset yang berkelanjutan tanpa mengesampingkan prinsip-prinsip Good Corporate Governance dalam menjalankan bisnis perbankan direalisasikan melalui penurunan Rasio Aktiva Bermasalah Kotor (Gross NPL) yang tercatat sebesar 1,76% di tahun 2012, lebih rendah dari angka tahun sebelumnya sebesar 2,26%. Semua pencapaian kami sampai dengan saat ini merupakan hasil kerja keras dan kesungguhan hati dalam menjalankan aktivitas perbankan yang berlandaskan prinsip-prinsip Good Corporate Governance. Kami selalu berusaha mengedepankan prinsip tersebut dalam setiap lini organisasi dan dalam kegiatan operasional sehari-hari.
Sumber : Bank Resona Perdania

Info Loker Terbarua Bank Resona Perdania

Posisi : Compliance Section Head

Persyaratan :

  1. Fasih berbahasa Inggris (Berbicara & Menulis) dengan minimal skor TOEFL 450 atau setara dalam tes serupa
  2. Baik melek komputer
  3. Sarjana dari Universitas terkemuka jurusan Hukum dengan IPK minimal 3,00
  4. Memiliki pemahaman yang mendalam dalam industri perbankan dan tata kelola perusahaan yang baik
  5. Akrab dengan hukum perbankan dan regulasi
  6. Lebih disukai dengan pengalaman sebagai Compliance Officer
  7. Penampilan yang baik, bermotivasi tinggi, siap bekerja di bawah tekanan dan mampu bekerja sebagai tim
  8. Komunikasi yang baik dan keterampilan interpersonal

Jika anda tertarik dan memenuhi persyaratan diatas, silakan mengirimkan surat lamaran bersama dengan CV, catatan akademis, foto terbaru dan gaji yang diharapkan ke email : recruitment@perdania.co.id
Sumber Lowongan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

*